Cara membersihkan karpet bludru, Mudah dan Cepat!

Bludru, salah satu pilihan karpet sebagai dekorasi yang memberikan kesan hangat pada ruangan. Banyak orang memilih bludru, karena tekstur yang halus dan tampilan yang minimalis, memberikan kesan mewah dan hangat pada ruangan. Meskipun terlihat minimalis,karpet jenis bludru ini memerlukan perawatan lebih agar kualitas dan keindahannya tetap terjaga .

Kebanyakan orang mungkin kurang memberikan perawatan yang lebih pada karpet bludru yang dimilikinya, sehingga bludru mengalami keausan atau pengikisan pada permukaannya. Tentunya hal tersebut mengurangi keindahan dan kenyamanan penggunaan karpet bludru. Meskipun terlihat rumit, membersihkan karpet jenis bludru ini bisa dilakukan dengan mudah dan cepat jika Anda mengikuti beberapa langkah sederhana dibawah ini.

 

Langkah-langkah membersihkan karpet bludru

Langkah-langkah membersihkan karpet bludru yang benar kerap disepelekan, padahal hal tersebut merupakan salah satu faktor penting, untuk menghindari kerusakan pada bludru. Dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini, anda tak perlu khawatir lagi mengenai ketahanan dan kualitas karpet bludru yang anda miliki.

1. Apa saja yang perlu dipersiapkan?

Tentunya sebelum memulai proses pembersihan, anda harus menyiapkan alat yang akan digunakan terlebih dahulu. Apa saja alatnya? Anda akan membutuhkan penyedot debu dengan pengaturan daya yang rendah, kain microfiber, serta pembersih khusus yang dirancang untuk karpet beludru. Pastikan semua alat bersih agar tidak menambah kotoran pada karpet.

2. Menyedot debu dari permukaan 

Lalu setelah mempersiapkan beberapa alat yang dibutuhkan, alat yang pertama digunakan adalah penyedot debu. Gunakan penyedot debu dengan pengaturan rendah untuk menghindari kerusakan pada serat karpet bludru. Gerak lembut dan searah pada saat melakukan penyedotan, agar terhindar dari kerusakan karpet bludru . Bersihkan secara merata, mulai dari permukaan yang terlihat hingga sudut-sudut karpet.

3. Membersihkan Noda

Selanjutnya, bila pada karpet bludru anda terdapat noda, segera bersihkan untuk mencegah noda meresap lebih dalam. Dalam hal ini, anda memerlukan kain microfiber yang dibasahi dengan air atau pembersih khusus bludru. Basahi kain microfiber dengan sedikit air atau pembersih khusus bludru, kemudian tepuk-tepuk noda dengan lembut. Hindari menggosok noda karena dapat merusak serat bludru dan menyebabkan pengikisan. Ulang proses tersebut hingga mengalami perubahan, atau noda menjadi hilang

4. Membersihkan lebih dalam dengan pembersih khusus

Anda memerlukan pembersih khusus yang aman bagi karpet bludru untuk pembersihan yang lebih mendalam. Pembersihkan secara mendalam diperlukan untuk menjaga ketahanan bludru. Caranya, Semprotkan pembersih secara merata ke seluruh permukaan, lalu lap dengan kain microfiber. Bila perlu, Ikuti petunjuk penggunaan yang tertera pada produk pembersih untuk hasil yang optimal. Setelah selesai, biarkan karpet kering secara alami dengan memastikan ruangan memiliki sirkulasi udara yang baik.

5. Melakukan pembersihan secara rutin

Untuk mempertahankan ketahanan dan keindahannya, diperlukan pembersihan secara rutin. Lakukan penyedotan debu secara rutin, setidaknya seminggu sekali. Lalu, Hindari meletakkan Barang berbobot berat di atas karpet beludru karena dapat meninggalkan bekas dan debu yang sulit dihilangkan.

Walaupun Anda bisa membersihkan karpet bludru sendiri, ada baiknya sesekali menggunakan jasa profesional untuk memastikan pembersihan yang lebih mendalam. khususnya bagi yang tinggal di Bekasi, anda bisa mencari tempat untuk laundry karpet bekasi di sekitar wilayah anda. Dengan layanan laundry yang profesional tentunya memiliki peralatan dan teknik yang dapat membersihkan karpet bludru tanpa merusak seratnya.

Selain melakukan pembersihan secara rutin, anda juga perlu memperhatikan penggunaan atau pemakaian karpet bludru yang baik dan benar, untuk menghindari kerusakan dan dapat bertahan hingga bertahun-tahun pemakaian. Dibawah ini terdapat beberapa tips untuk menjaga ketahanan bludru yang anda miliki.

Tips menjaga kualitas karpet bludru

Anda dapat menerapkan tips-tips dibawah ini untuk menghindari kerusakan karpet bludru yang anda miliki, sehingga dapat tahan lama dan tetap indah seiring berjalannya waktu;

1. Kurangi Penggunaan di Bawah Paparan Sinar Matahari Langsung

Paparan sinar matahari yang berlebihan dapat menyebabkan warna karpet memudar seiring waktu. Tentunya akan mengurangi keindahan dan kualitas bludru.

2. Jaga Kelembaban Ruangan

Kelembaban ruangan mempengaruhi kualitas serat bludru, Maka perlu kelembaban yang seimbang pada ruangan. Kelembaban yang tidak seimbang, dapat merusak kualitas seratnya.

3. Alat Pembersih yang Bersih dan Sesuai

Ketika anda ingin membersihkan sendiri di rumah, pastikan alat sesuai dan bersih dari kotoran. Karena jika alat yang digunakan kotor, kotoran tersebut akan meninggalkan noda pada karpet bludru. Dan jika alatnya tidak sesuai, akan merusak kualitas seratnya.

 

Merawat karpet bludru memang membutuhkan perhatian ekstra, tetapi dengan langkah-langkah dan tips di atas, Anda dapat menjaga kualitas dan ketahanan karpet agar dapat bertahan hingga bertahun-tahun pemakaian. Karpet bludru yang bersih akan menciptakan ruangan yang sehat  dan terkesan hangat dengan mengurangi debu dan bakteri.